Gue pengguna Apple Watch, generasi pertama atau bagi orang pecinta teknologi dan pergajetan suka sebut Apple Watch Series 0 (baca :series zero), kenapa dinamakan Series 0?
entah lah gais.
Mungkin karena sekuel Apple Watch generasi pertama ada 2 buah? Apple Watch Series 1 dan Apple Watch Series 2?
Mungkin karena ada Apple Watch Series 1 dan Apple Watch generasi pertama yang gue punya ini jadi gak punya gelar apapun, di tambahin aja embel Series 0 biar saik?
Mungkin Apple harusnya ikut kumon dan bisa bersaing sehat dengan sepupu gue yang umur 4 tahun?
Atau mungkin isi otak gue yang zero mau-mau nya beli Apple Watch generasi pertama?
Eniwaaaaiiii..
Bebarengan dengan peluncuran iPhone XS, iPhone XS Max bulan september ceria kemarin Apple juga meluncurkan generasi ke 5 dari Apple Watch yang bernama Apple Watch Series 4 dan coba di pandang-pandang secara seksama, jangan lupa dompetnya di jaga biar gak kabur ke agan-agan terdekat tanpa sepengetahuanmu :
Image Source: Engadget
Kelihatan sama aja kayak Apple watch generasi sebelum nya? Salah! dan akan ku buktikan salah nya pendapat mu tentang smartwatch yang eksistensinya juga masih dipertanyakan karena “kan udah ada iPhone, buat apa lagi punya Apple Watch?” tapi harganya sudah seharga iuran kuliah 3 semester :
Bukti Kegantengan Apple Watch Series 4
Layar Apple Watch
Semua aspek dalam hardware design Apple Watch Series 4 terlihat lebih ganteng, apalagi aspek layar, layar Apple Watch Series 4 lebih lebar tanpa membesarkan casenya, terima kasih kepada bezel nya lebih minimal. Pojokan layar juga mengikuti bentuk casing nya yang rounded rectangle, baru benar-benar terlihat kalau ditaruh berdampingan sama pendahulu nya :
Image Source : The Verge
Heart Rate Sensor Apple Watch Series 4
Image Source : Apple
Hardware design lain yang berubah pada Apple Watch Series 4 juga pada bagian heart rate sensor yang lebih modern, gak ada yang salah sih dengan aransemen heart rate sensor pada Series Apple Watch sebelum tapi yang sekarang lebih rapih di mata gue, entah karena designer nya jago atau umat manusia suka aja sesuatu yang baru-baru. Material juga terupgrade dari composite (bahasa kerennya plastik) ke ceramic dan sapphire crystal.
Digital Crown Apple Watch Series 4
Kalau lo beli Apple Watch yang berfitur LTE di digital crown nya akan ada aksen merah, nah di Apple Watch Series 4 aksen jauh lebih gentle dibanding Apple Watch Series 3 :
Image source: Macworld
Plus sekarang digital crown punya haptic feedback, jadi akan terasa seperti mekanik putar pada jam-jam tradisional yang biasa berbunyi “cetik cetik cetik cetik”, jadi terasa lebih nyata padahal tak ada. Mirip sama kamu dan dia yang tahun kemarin akhirnya di nikahi duluan.
Apple Watch Series 4 lebih tipis
Kiri : Apple Watch Series 3 Kanan: Apple Watch Series 4
Image Source: Macrumors
Beda 0,7mm !!!!! Cepaaaaat beeeeli Apple Watch yang baruuuuu sekaraaaaaang gaaaaaaan!!! Gaaaaaaaaaaas!!!! kredit juga gapapa!!!! Mana tokopedia manaaaaa yang jual??? Berapa puluh juta itu hah? iPhone Xs Max 28,5 juta aja gue gas, masa Apple Watch yang paling baru nggak? sini tak borong dagangan mu maaaas!
Kegantengan Apple Watch Series 4 yang lain
Saking gantengnya Apple Watch Series 4, gue lupa akan Processor nya 2x lebih cepat dari generasi sebelum nya + sudah 64bit , sudah punya fitur electrical heart sensor yang menemani optical heart sensor, punya fitur fall detection jadi kalau kamu sewaktu waktu terjatuh apple watch bisa otomatis telfon emergency number
Mau kamu beli Apple Watch Series 4x10000x0kuadrat juga, belum ada nomor yang bisa otomatis di telpon kalau kamu jatuh cinta pada konteks yang salah, uwuwuw. Image Source: Macrumors
Bonus untuk mu yang baru beli iPhone XS Max 512GB seharga 28,5 juta, Apple Watch Series 4 juga tersedia dalam warna emas yang gemas jadi ke-bling-bling-an 2 gadget Apple terbaru kalian bisa matching deh, makin berkilau status sosialmu di acara duduk syantik pada mall-mall tercinta. Total maharnya cuman setara harga mobil bekas kok, masa sih papi gak kasih?
Gimana gimana? Udah percaya belum Apple Watch Series 4 itu ganteng?
Masalah ganteng atau cantik memang sangat subjektif, dan kita belum bicara siapa yang bertanggung jawab atas design watch face ini :
10 information at once? With Gradient and stuff? Tim Cook must be proud!
Terlepas mabok di atas, kalau buat gue sih hardware design Apple Watch Series 4 seganteng itu sampai bisa buat Apple Watch generasi sebelum nya jadi terasa seperti benda berumur ratusan tahun yang sudah usang dan basi, apalagi jika di bandingkan sama series 0 kayak punya gue :( , seperti membandingkan Raditya Dika dan Ricky Gervais.
Atau
Mungkin Apple Watch series 0 bukan sebuah tolak ukur yang bagus, karena apa pun akan terlihat, terdesign dan terasa lebih baik jika dibandingkan dengan nya. Ya namanya juga selera, selera tiap orang berbeda. ada kok yang lebih suka Wali di bandingkan Radiohead dan memiliki selera buruk adalah hak segala bangsa.